Dunia kerja mengharuskan para karyawannya untuk memiliki performa yang baik demi kemajuan perusahaan. Tak jarang, perusahaan sering mengadakan assesment untuk melihat performa tersebut. Namun, apa sih sebenarnya tujuan assessment? Yuk, cari tahu lewat ulasan di bawah ini!
Apa itu Assessment?
Sebelum mengetahui tujuannya, kamu harus tahu dulu apa itu assessment? Assessment sendiri adalah kegiatan yang dilakukan untuk menganalisa kinerja seseorang dalam melakukan pekerjaan.
Assessment juga punya berbagai tipe, seperti write assessment, skill assessment, performance assessment, diagnostic assessment, dan sebagainya.
5 Tujuan Assessment untuk Perusahaan
Berbagai assessment yang dilakukan perusahaan pasti memiliki tujuannya tersendiri. Berikut ini adalah penjelasan mengenai beberapa tujuan dilakukannya kegiatan ini:
1. Memotivasi Karyawan
Tujuan pertama adalah untuk memotivasi para karyawan agar terus berkembang dan maju. Assessment biasanya berbentuk seperti tes atau uji kemampuan terhadap karyawan. Jadi, mau tidak mau, karyawan akan belajar dan berusaha meningkatkan skill yang mereka miliki dalam dunia kerja.
Biasanya, kegiatan assessment diumumkan jauh hari sebelum hari H. Sehingga, para karyawan memiliki banyak waktu untuk belajar dan meningkatkan skill yang mereka miliki.
2. Pengembangan Karir
Adanya assessment juga memiliki bertujuan untuk pengembangan karir di perusahaan. Umumnya, terdapat posisi yang akan kosong dalam beberapa waktu di sebuah perusahaan.
Nah, untuk mengetahui dan melakukan analisa siapa yang dapat mengemban tanggung jawab pada posisi tersebut, maka assessment bisa menjadi alat tes untuk menentukannya.
Setelah assessment dilakukan, maka akan didapatkan data siapa saja yang paling unggul. Lalu, selanjutnya akan terjadi penawaran posisi dengan assessment lanjutan dari perusahaan.
Assessment lanjutan ini semakin mengerucut dan terbatas pada kandidat tertentu saja. Di mana salah satu di antara kandidat tersebut akan terpilih untuk mengisi kekosongan jabatan pada bagian yang lebih tinggi. Jadi, assessment ini akan menjadi alat penilaian antar individu supaya terlaksana dengan adil dan baik.
3. Meningkatkan Hubungan Karyawan dan Perusahaan
Tujuan assessment yang ketiga adalah meningkatkan hubungan antara karyawan dan perusahaan. Hubungan karyawan dan perusahaan haruslah dijaga agar para karyawan memiliki rasa nyaman ketika bekerja.
Oleh karena itu, assessment test ini perlu dilakukan. Selain itu, adanya assessment test juga akan meningkatkan produktivitas kerja karyawan.
4. Menyesuaikan Kebutuhan Pelatihan Perusahaan
Assessment test juga berfungsi sebagai alat untuk menentukan kebutuhan pelatihan perusahaan. Maksudnya, assessment akan membantu perusahaan merancang sistem pelatihan yang karyawan butuhkan.
Karena berdasarkan data yang akurat dari hasil tes, program pelatihan akan jauh lebih terarah sesuai tujuan masa depan perusahaan.
5. Meningkatkan Kualitas Karyawan
Tujuan yang terakhir adalah meningkatkan kualitas karyawan. Seperti yang kamu tahu, assessment biasanya diumumkan jauh hari sebelumnya. Jadi, karyawan akan mempersiapkan diri sebaik mungkin dengan belajar dan terus berlatih.
Sehingga, secara tidak langsung, pemahaman dan kualitas karyawan terhadap suatu hal atau bidang akan semakin meningkat. Tentu saja, peningkatan kualitas karyawan ini akan sangat berpengaruh pada efektivitas kerja perusahaan. Sehingga, perusahaan dapat terus berkembang pesat.
Sudah Memahami Apa Saja Tujuan Assessment?
Berikut tadi adalah ulasan mengenai pengertian dan tujuan assessment. Jika kamu seorang HRD, menyiapkan assessment adalah hal yang cukup memakan waktu. Namun, tidak usah khawatir lagi. Karena sekarang ada layanan assessment tool online dari Harrison Assessments yang dapat meringankan tugas kamu.
Lewat layanan ini, membuat dan mengerjakan assessment akan jauh lebih mudah dan praktis. Tunggu apalagi, yuk segera gunakan layanan assessment tools dari Harrison!