Setiap perusahaan pastinya ingin punya karyawan dengan kemampuan dan keterampilan individu yang unggul. Biasanya, perusahaan akan menggunakan assessment test sebagai cara untuk mengetahuinya. Assessment center adalah metode yang digunakan untuk mengevaluasi berbagai keterampilan, perilaku dan kompetensi individu secara sistematis. Yuk, simak lebih lengkap!
Apa Itu Assessment Center?
Assessment center adalah metode pendekatan yang berfungsi untuk mengukur karakteristik dan kemampuan seseorang melalui serangkaian tes. Bukan hanya itu saja, kegiatan ini juga akan menerapkan simulasi dikarenakan bertujuan untuk mengumpulkan informasi yang lebih komprehensif dan objektif tentang kemampuan dan potensi seseorang dalam konteks situasi profesional yang realistis.
Adanya penilaian tersebut berfungsi untuk memastikan kemampuan individu dalam menjalankan posisi pekerjaan tertentu. Biasanya, perusahaan akan menggunakan assessment dalam melakukan proses seleksi dan pengembangan sumber daya manusia. Secara umum, tes akan berlangsung dengan standar dan ketentuan dari perusahaan.
Pada penerapannya, peserta assessment diberikan kesempatan untuk berpartisipasi dalam berbagai aktivitas yang mencerminkan tuntutan pekerjaan yang diinginkan. Penilaian yang dilakukan mencakup aspek-aspek seperti kepemimpinan, kerjasama tim, komunikasi, kemampuan pemecahan masalah, kemampuan analisis, adaptabilitas, dan keterampilan interpersonal.
Semua kegiatan dalam proses assessment dilakukan dan mendapat pengawasan dari orang-orang profesional dibidangnya. Bahkan ada banyak perusahaan yang melakukan kerja sama dengan organisasi assessment center yang berpengalaman.
Tujuan dari assessment center, yaitu untuk mengukur individu dengan lebih objektif dan menyeluruh. Hasil dari aktivitas tes ini dapat digunakan oleh perusahaan untuk mengambil keputusan yang tepat dalam seleksi, penempatan, promosi atau pengembangan karir karyawan.
Selain itu, peserta juga bisa mendapatkan umpan balik dari assessment. Karena peserta dapat mengetahui dan mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan dirinya sehingga bisa menjadi tolak ukur dalam pemilihan karir yang tepat serta langkah-langkah pengembangan yang sesuai.
Manfaat dari Assessment Center
Kebanyakan perusahaan yang tidak mau repot dalam menyelenggarakan aktivitas ini, pastinya akan bekerja sama dengan biro assessment center. Adapun beberapa manfaat yang akan didapatkan, yakni:
1. Integrasi Data Terjamin
Pendekatan metode ini jelas akan memiliki dampak terhadap penentuan karyawan. Secara umum, kriteria yang didapatkan akan lebih jelas dan relevan sesuai permintaan perusahaan. Jadi, integrasi datanya cenderung terjamin, karena prosesnya yang sangat mendalam dan detail.
Apalagi aktivitas assessment dilakukan dengan berbagai proses yang akurat dan konsisten serta dapat diandalkan. Integrasi data ini dilakukan untuk membentuk gambaran lengkap dan tepat. Data yang dikumpulkan dievaluasi dan dianalisis menjadi satu kesatuan yang koheren untuk membentuk gambaran lengkap dan interpretasi tentang kemampuan , potensi dan kinerja individu yang dievaluasi.
2. Mengembangkan Kompetensi Pegawai
Pengelolaan assessment center harus memiliki strategi berpikir yang mumpuni dan bertanggung jawab. Jadi, hasil assessment dapat memiliki akurasi yang terjamin. Sehingga dapat membantu perusahaan untuk memperoleh spesifikasi karyawan terbaik.
Nah, salah satu manfaatnya adalah untuk mengidentifikasi dan mengembangkan potensi calon karyawan. Hasil assessment dapat dijadikan dasar untuk merancang program pengembangan yang sesuai dengan kebutuhan individu sehingga mereka dapat meningkatkan keterampilan dan mengisi kesenjangan pengembangan yang teridentifikasi.
3. Akurat dan Objektif
Validitas instrumen penilaian dan interpretasi yang akurat dari assessment center sangat membantu HRD dalam penilaian kinerja yang objektif. Assessment center juga membantu pemetaan bakat dan perencanaan suksesi dalam organisasi. Sehingga perusahaan dapat mengidentifikasikan potensi-potensi kepemimpinan atau keterampilan khusus yang nantinya dapat digunakan dalam posisi atau peran kunci di masa depan.
HRD juga dapat menggunakan data mengenai potensi dan kemampuan yang dimiliki oleh setiap individu ini secara optimal sehingga objektif pemenuhan kebutuhan perusahaan dapat terpenuhi.
Sudah Paham Tentang Konsep Assessment Center?
Assessment center adalah metode terbaik dalam membantu proses seleksi karyawan untuk menduduki posisi tertentu di perusahaan. Konsep assessment center didasarkan pada pemahaman bahwa kinerja seseorang tidak hanya ditentukan oleh pengetahuan dan keterampilan teknis semata melainkan juga berbagai faktor seperti komunikasi, kepemimpinan, pemecahan masalah dan kemampuan interpersonal. Untuk menjawab semua kebutuhan itu, menggunakan assessment tool online dari Harrison Assessments yang terpercaya adalah solusinya!